Apakah anda sudah tahu manfaat Benalu yang tumbuh pada pohon kopi? Apakah anda selalu mengkonsumsi teh Benalu? Apakah anda berada di sekitar Sarilamak Lima Puluh Kota? Untuk mendapatkan teh Benalu Kopi anda bisa menghubungi pak Riyan penjaga sekolah SDN 02 Batu Balang. Bisa datang langsung ke rumahnya, atau menelponnya ke nomor 0823 8409 8083.
Khasiat Benalu
Di balik sifatnya yang merugikan bagi pohon yang ditempeli, benalu ternyata memiliki khasiat untuk penyembuhan beberapa jenis penyakit. Khasiat benalu tidak secara umum mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit, namun tergantung pada pohon apa dan memiliki khasiat apa pohon yang ditempeli tersebut.
Sebagai contoh, pak Riyan membuat jamu dari pohon benalu yang menempel pada pohon kopi. Otomatis khasiat yang dimiliki benalu tersebut sama dengan khasiat pohon blimbing tersebut. Diantara khasiat dan mannfaat Benalu Kopi ini adalah untuk:
- Mengobati kanker.
- Mengobati Epilepsi.
- Mengatasi Tidur mendengkur.
- Menurunkan tekanan darah.
- Melancarkan peredaran darah.
- Membunuh sel Tumor.
- Mengobati Hepatitis.
- Mengembalikan fungsi hati dan ginjal.
Yang sedkikit menjadikan berbeda, karena sifatnya benalu yang menyerap inti makanan dan kandungan yang dimiliki pohon yang ditempeli, maka benalu memiliki khasiat lebih. Inti sari khasiat yang dimiliki pohon yang ditempeli diserap penuh oleh benalu. Selain itu, benalu terhindar dari kontaminasi dari bakteri-bakteri yang berada di tanah karena sifat hidupnya yang menempel.
Cara mengolah Benalu
Ada beberapa cara untuk memperoleh manfaat benalu dijadikan obat herbal. Namun cara yang paling praktis adalah dengan mengeringkan daun benalu terlebih dahulu. Sebelum dikeringkan, cuci terlebih dahulu daun beserta pohon benalu dengan air yang mengalir. Pastikan tidak ada kotoran, terlebih jamur atau bercak lain yang menempel.
Mulailah menjemur saat matahari mulai memancarkan sinar panas. Hindarkan menjemur terlalu pagi karena akan terkena embun. Sebelum matahari mencapai puncak terik, yakni sekitar pukul 11.00 WIB, angkat daun benalu dan letakkan di tempat yang teduh.
Keesokan harinya, jemur kembali daun benalu dengan cara yang sama. Hal yang penting diperhatikan adalah jangan sampai menjemur benalu sampai melewati matahari terik, apalagi sampai sore hari. Hal ini dilakukan karena di samping mengambil manfaat dari daun benalu, kita juga mengambil manfaat dari terik matahari pagi yang sangat baik bagi kesehatan.
Setelah kering, daun benalu siap dikonsumsi. Cara konsumsinya seperti membuat teh. Ambil benalu kering 2 sampai 3 helai daun plus pohonnya, kemudian sedu dengan air panas. Konsumsi secara rutin pagi dan sore hari. Ingat, jangan konsumsi jamu benalu dengan dicampur gula. (F. Malin Parmato)
0 Komentar